MTs Abu Darrin Adakan Daftar Ulang Siswa-Siswi Baru pada 8-11 Juli 2024
Senin, 8 Juli 2024 – MTs Abu Darrin memulai proses daftar ulang bagi siswa-siswi baru yang telah diterima. Proses ini berlangsung dari tanggal 8 hingga 11 Juli 2024. Tujuan dari daftar ulang ini adalah untuk melengkapi administrasi persyaratan pendaftaran yang belum lengkap, serta memberikan informasi terkait pelaksanaan Masa Taaruf Siswa (MATSAMA) yang akan diadakan pada 15 Juli mendatang.
Suasana di MTs Abu Darrin sangat ramai dengan kehadiran calon peserta didik baru dan wali murid yang mengantre untuk menyelesaikan proses daftar ulang. Antusiasme pendaftar sangat tinggi, terbukti dengan membeludaknya jumlah calon peserta didik baru yang mencapai ratusan orang.
“Proses daftar ulang ini penting untuk memastikan semua administrasi pendaftaran lengkap dan memberikan kesempatan bagi calon siswa-siswi baru untuk mendapatkan informasi penting terkait MATSAMA,” ujar Bp. Khafid Saifudin, S.Pd selaku Ketua Panitia PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) MTs Abu Darrin. “Kami sangat senang melihat antusiasme yang tinggi dari para calon peserta didik dan orang tua mereka.”
Dengan selesainya proses daftar ulang ini, MTs Abu Darrin siap menyambut tahun ajaran baru dengan semangat baru dan siswa-siswi baru yang siap menjalani masa taaruf dan pendidikan di madrasah ini.(Kang O’IN)